Ambalan Raden Galuh Pakuan dan Ratu Galuh Sekar Arum (RAGA & RASA) Gugusdepan 32.121-32.122 Kwarcab Kab.Bogor

#Welcome To Raga-Raga's Blog# -- Pramuka itu : Takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa -- Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia -- Patriot yang sopan dan ksatria -- Patuh dan suka bermusyawarah -- Rela menolong dan tabah -- Rajin, terampil dan gembira -- Hemat, cermat dan bersahaja -- Disiplin, berani dan setia -- Bertanggung jawab dan dapat dipercaya -- Suci dalam pikiran, perkataan dan perbuatan --

Wednesday, February 27, 2013

Pembukaan Kegiatan O2SN Tingkat Kecamatan Ciseeng

Selasa, 26 Februari 2013. Sejak pukul 07.00 WIB, siswa-siswi dari tingkat SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/MA/SMK se-Kecamatan Ciseeng, berserta para guru pendamping berangsur-angsur memenuhi lapangan SMA Negeri 1 Ciseeng Kabupaten Bogor.

Mereka berkumpul dalam rangka mengikuti Pembukaan Kegiatan O2SN Tingkat Kecamatan Ciseeng, yaitu pekan olahraga bagi para pelajar se-Kecamatan Ciseeng.

Dalam hal ini, para anggota Pramuka Raga-Rasa bertugas sebagai pemandu kontingen dari seluruh sekolah.

Siswa-siswi terbaik Smancis SETIA (nama keren SMAN 1 Ciseeng ^_^) berkesempatan tampil sebagai pengisi pra-acara, yakni Eksul Karate dan Pencak Silat, yang menampilkan demonstrasi  teknik-teknik bela diri, dan Pramuka Raga-Rasa menampilkan Semaphore Dance. Tak hanya itu, siswa-siswi SMPN 2 Ciseeng yang tergabung dalam ekskul Pramuka, juga turut memeriahkan acara dengan menampilkan yel-yel terbaik mereka.


Pasca Acara










0 comments:

Post a Comment